Chery Siap Hadirkan Mobil Listrik Baru di Beijing Auto Show 2024

Roadnesia.com, TANGERANG – Chery bakal meluncurkan electric vehicle (EV) atau kendaraan listrik terbaru di ajang Beijing Auto Show 2024. Pameran kendaraan di China tersebut bakal dilaksanakan pada 25 April – 4 Mei 2024.
Produk-produk terbaru Chery pada momen Beijing Auto Show 2024 tersebut mengusung tema “New Energy New Eco New AI”.
Tajuk tersebut merepresentasikan komitmen Chery membentuk masa depan mobilitas.
“Tema ini mencerminkan peran Chery sebagai pionir dan pemimpin dalam mengantarkan industri otomotif menuju era baru yang berkelanjutan,” kata Head of Brand Department PT Chery Sales Indonesia Rifkie Setiawan dalam keterangan tertulis.
Menurutnya, berbekal strategi yang matang, Chery bakal menempatkan diri di garis depan segmen energi terbarukan secara global.
Sekadar informasi, fokus utama Chery pada mobil listrik berangkat dari pertumbuhan pesat di sektor kendaraan energi terbarukan hingga 35,4 persen atau sebanyak 14,653 juta unit.
Banyak pihak memprediksi jumlah tersebut akan terus meningkat hingga mencapai 18 juta unit atau sekira 46 persen.