News

Resmi Kerja Sama! JDI Siap Jadi Distributor Tunggal Merek BAIC

Resmi Kerja Sama! JDI Siap Jadi Distributor Tunggal Merek BAIC
  • PublishedMaret 28, 2024

Roadnesia.com, Tangerang –  Merek otomotif asal China, BAIC, bakal segera menunjukkan eksistensinya di Indonesia melalui PT JIO Distribusi Indonesia (JDI).

Peresmian JDI menjadi distributor tunggal merek BAIC di Indonesia ditandai dengan seremoni penandatanganan kontrak antara JDI dan BAIC di Kota Tangerang, Kamis (28/3/2024).

“Ini adalah sejarah perjuangan kami 8 bulan lalu berangkat ke Beijing mencari satu alternatif otomotif yang kami impor pada awalnya dan selanjutnya kami rakit di sini (CKD),” kata Founder PT JIO Distribusi Indonesia Jerry Hermawan Lo.

Sebagai penanda kerja sama awal pemasaran merek BAIC di Indonesia, JDI akan mendatangkan atau mengimpor 2 mobil model Sport Utility Vehicle (SUV) yang akan datang pada bulan depan.

“Pertama adalah BJ40 dan S55. Tentunya di tahun-tahun yang akan datang kami juga akan masukkan hybrid,” imbuh Jerry.

Menurutnya, proses mendatangkan mobil hybrid dan model lain ke Indonesia perlu waktu. Termasuk untuk produksi mobil merek BAIC secara lokal. Menurutnya, JDI akan mulai produksi secara bertahap mulai dari aksesori hingga ke spare part.

“Bertahap karena terkendala kami (menggunakan) setir kanan, mereka rata-rata di setir kiri. Perlu ada waktu untuk mengubah dari (setir) kiri ke kanan. Dari pada kita ubah di sini nanti tidak perfect,” jelasnya.

Penjajakan ke beberapa mitra

Terkait dengan mengubah dari impor ke CKD, Chief Operating Officer PT JDI Dhani Yahya mengaku telah melakukan penjajakan dengan beberapa mitra untuk produksi merek BAIC secara lokal.

“Kami telah membuka perbincangan dengan beberapa mitra yang memiliki fasilitas produksi kendaraan bermotor,” kata Dhani.

Hingga saat ini, JDI telah melakukan penjajakan bersama dengan dua kandidat assembly Gaya Motor dan Handal Indonesia Motor (HIM). Ia juga mengaku telah berkomunikasi intens untuk mempersiapkan produksi lokal dalam waktu tiga sampai empat bulan ke depan.

Baca Juga  Hankook Punya Teknologi Baru pada Ban EV iON, Apa Saja?

Sedangkan untuk medukung pemasaran merek BAIC di Indonesia, JDI juga akan segera menunjuk mitra terpilih untuk menjadi dealer resmi JDI. Sedangkan untuk lebih memperkenalkan merek BAIC, JDI bakal segera menjadi anggota Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) agar dapat mengikuti pameran GIIAS tahun depan. (Citra)

Written By
roadnesia

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *