Serah Terima 2 Unit Bus Hino RM 280 Milik PO Zahira Trans

Roadnesia.com, JAKARTA – PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) bersama dealer resmi Hino wilayah Sulawesi Selatan, PT Kumala Motor Sejahtera (KMS) melakukan serah terima 2 unit bus Hino RM 280 kepada PO Bintang Zahira Trans.
Director HMSI Santiko Wardoyo bersama Direktur Utama Kumala Grup Erick Tandiawan menyerahkan 2 unit bus kepada Nirwana selaku Direktur PO Bintang Zahira Trans.
Armada terbaru ini bakal melayani trayek Makassar-Malili di kelas super executive. Bus baru ini memiliki 9 kursi single dan 16 kursi double dengan legrest agar nyaman untuk perjalanan jauh.
Bus milik PO bus Bintang Zahira Trans bakal memulai perjalanan dari jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Makassar menuju Permata Resort Bili, Kabupaten Gowa (PP).

Adapun rute yang dilewati adalah Tol Tallo Timur hingga Ujung Selatan Tol AP Pettarani. Rute sejauh 43 km ini melewati jalan menanjak, turun, dan jalan lurus.
“PO bus di Sulsel membutuhkan mesin yang bertenaga dan sasis yang kokoh. Karena harus melewati medan jalan yang menantang,” kata Santiko dalam keterangan tertulis yang diterima Roadnesia, Senin (4/2/2024).
Oleh karena itu, lanjut Santiko, bus Hino RM 280 dilengkapi dengan mesin bertenaga dengan sistem air suspension untuk meningkatkan kenyamanan.
“Ini sangat diutamakan oleh para pengusaha bus di sini bagi kenyamanan penumpangnya selama perjalanan,” imbuh Santiko.
Dua bus terbaru ini menggunakan warna dasar biru dan unit lainnya menggunakan warna merah hati serta livery berupa grafis modern.

Serah terima 2 unit bus Hino juga diramaikan dengan road test Hino Bus RM 280 ABS menggunakan bodi Skylander R22 yang khas dari Karoseri New Armada.
PO Bintang Zahira menginginkan para pelanggannya dapat merasakan langsung dan melihat spesifikasi dan fitur terbaru pada bus barunya. Kegiatan ini melibatkan 21 pemilik perusahaan otobus di Sulsel.
“Kami memahami bahwa uptime bus sangat penting bagi bisnis pelanggan, dan kami ingin memastikan bahwa mereka mendapatkan layanan yang cepat karena kami memiliki 8 jaringan yang siap membantu baik itu servis dan suku cadang di Makassar, Pare – Pare, Gowa, Sidrap, Palopo, Veteran, Bone hingga Bulukumba,” tutupnya. (citra)