Ternyata Inilah Kelebihan Motor Listrik Ojol

Roadnesia.com, JAKARTA – Kebijakan pemerintah terkait elektrifikasi membuat pengelola ojol beralih menggunakan kendaraan listrik untuk melayani penumpang. Lalu, apa saja kelebihan motor listrik ojol?
Aplikator ojol umumnya menggunakan motor listrik dengan harga murah, seperti halnya Smoot Tempur. Motor listrik ini merupakan produk yang dipasarkan oleh PT Smoot Motor Indonesia.
Para driver ojol seperti Grab telah menggunakan motor listrik Smoot sejak tahun 2022 silam. Salah satu keunggulan motor ramah lingkungan ini adalah dapat menukar baterai atau sistem swap.
Kemudahan inilah menjadi salah satu alasan aplikator ojol merekomendasikan motor listrik untuk segala aktivitas ojol.
Saat ini driver ojol tidak perlu bersusah-susah mencari tempat penggantian baterai. Karena pihak aplikator dan rekanan menyediakan 400 titik lokasi swap poin.
Swap poin tersebut tersebar di area Jabodetabek dan sekitarnya. Sementara swap point terletak di area SPBU, minimarket dan lokasi strategis lainnya.
Jika para penumpang tertarik dengan motor listrik untuk operasional para driver, mereka bisa langsung memesan motor ini. Karena, penyedia motor listrik ini membuka kesempatan kepada siapa saja untuk memiliki motor ini.
Spesifikasi motor listrik
Kendaraan ini beroperasi menggunakan dinamo berkapasitas 1,5 kW. Kelebihan motor listrik ojol adalah mampu melaju dengan kecepatan mencapai 60 km per jam.
Motor listrik ini menggendong baterai lithium ion berkapasitas 64V 225,5 AH. Berkat kapasitas tersebut motor listrik ini dapat melibas jarak sejauh 70 km.
Secara tampang, motor listrik milik driver ojol menggunakan dominasi warna putih dengan aksen warna hijau. Pada bagian lampu dan terdapat tulisan Grab.
Harga motor listrik ini memang relatif murah. Pihak Smoot melego produknya dengan harga Rp11,5 juta setelah mendapat potongan pemerintah sebesar Rp7 juta.
Setiap pembeli motor listrik bisa menikmati subsidi. Saat ini jumlah subsidi yang tersedia mencapai 580 ribu.
Adapun syarat pendaftaran membeli motor ini adalah merupakan warga negara Indonesia berusia 17 tahun dan memiliki kartu tanda penduduk (KTP).
Setelah prasyarat lengkap, pihak dealer bakal memeriksa kelengkapan seperti NIK KTP calon konsumen. Mereka bakal memeriksa NIK KTP untuk langsung registrasi di SISAPIRa. Pihak penjual bakal mengajukan pemesanan ke bank milik negara. (dlb)